Selamat datang di Laman Topik Hari Ini

Isi Liburan, Siswa SD Berlatih Penyelamatan Korban Kecelakaan

Selasa, Juli 13, 20100 komentar

Lamongan - Banyak cara di lakukan siswa dalam mengisi liburan sekolah dengan berbagai macam kegiatan. Salah satunya adalah kegiatan latihan penyelematan dasar yang di ikuti belasan siswa di Gresik Jawa Timur (12/07/2010.) Selain murah, kegiatan tersebut mengajarkan anak berperilaku sosial yang baik.

Suasana keceriaan tampak pada wajah anak-anak yang tengah mengikuti latihan dasar penyelamatan terhadap korban yang mengalami kecelakaan di wilayah perbukitan dan air.

Kegiatan yang langsung di bimbing oleh anggota tim federasi panjat tebing kabupaten Gresik jawa timur ini mengambil lokasi di wilayah Telogo Dowo Desa Suci Kecamatan Kebomas, Gresik.

Anak-anak di latih peka untuk selalu tanggap dalam melakukan penyematan pertama terhadap siapa pun orang yang mengalami kecelakaan terutama di wilayah pegunungan dan air.

Dengan menggunakan alat sederhana, teknik penyelamatan dan evakuasi pun di lakukan dengan mengutamakan kekompakan tim.

Di samping itu, latihan penyelamatan juga di lakukan bagi korban tenggelam saat korban tengah bermain di telaga atau sungai.

Anak-anak peserta latihan mengaku senang mengikuti kegiatan ini. Di samping tidak memerlukan biaya, latihan semacam ini bisa menambah pengetahuan. “Senang sekali, meski kadang tegang juga”, kata Dinda, salah seorang peserta.

Kegiatan ini sengaja di gelar untuk memberikan kegiatan alternatif bagi siswa yang tengah menjalani masa libur sekolah agar mengenal teknik penyelamatan dasar yang benar dan membina rasa solidaritas antar sesama.(ahp)




Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Topik Hari Ini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger