Selamat datang di Laman Topik Hari Ini

Eduard Tjong Mulai Pimpin Latihan Perdana Persela

Selasa, September 20, 20110 komentar

Lamongan - Kursi kepelatihan Persela Lamongan akhirnya terisi. Setelah tak mempertahankan Subangkit, Laskar Joko tingkir kini resmi mengontrak mantan pelatih Persiba Bantul, Eduard Tjong. Eduard Tjong mulai melakukan latihan perdana bersama Persela Lamongan, senin sore (19/09/11).

Tim asal Jawa Timur Persela Lamongan, akhinrya memperkenalkan pelatih barunya, untuk mengarungi kompetisi musim depan.

Pelatih tersebut yakni Eduard Tjong, mantan pelatih yang sukses membawa Persiba Bantul lolos ke kompetisi kasta tertinggi indonesia, Liga Super Indonesia.

Perkenalan pelatih sekaligus menjadi ajang latihan perdana bagi Laskar Joko Tingkir, di stadion surajaya lamongan, bersama delapan belas pemain yang resmi di rekrut.

Eduard Tjong, menjadi pelatih Persela setelah mengalahkan deretan pelatih berpengalaman yang sempat melamar, seperti mantan pelatih Persiba Balikpapan Junaidi, mantan pelatih Persiwa Wamena Suharno, dan mantan Asisten Timnas Indonesia Wolfgang Pikal.

Dibanding pelatih lainnya, Eduard dianggap paling cocok dengan konsep klub ke depan yang lebih banyak mengoptimalkan bakat pemain muda. Meski dengan materi pemain muda, Eduard Tjong menargetkan pada kompetisi mendatang dapat duduk di papan atas kelassemen.

Meski latihan perdana , Eduard Tjong langsung menggenjot fisik pemain, sekaligus melihat kondisi para pemain persela yang telah lama libur latihan.

Saat ini, materi pemain Persela sangat minim, yakni hanya memiliki Enam Belas pemain lokal dan dua pemain asing yakni Fabiano Rosa dan Gustavo Fabian Lopez. Rencananya, Eduard Tjong akan membawa mantan anak asuhnya ke Persela dari Persiba Bantul, yakni top skor divisi utama Fortune Udo, dan Wahyu Widji Astanto bek timnas indonesia. (ahp)

Jebolan Persela U-21: 1. bimantara yudha (kiper) 2. eki taufik (stoper) 3. rico fernanda ( stoper ) 4. bangkit sabily (gelandang ) 5. ravi ( bek kiri) 6. sutrisno ( gelandang) 7. rudi (striker ) 8. mario ( striker )

Pemain Lama : 1. khoirul huda ( kiper) 2. fabianorosa ( stoper ) 3. taufik kasrun ( bek kanan) 4. dedi indra ( bek kiri ) 5. sukdana ( gelandang ) 6. gustavo lopez ( gelandang ) 7. zaenal arfiin ( gelandang ) 8. jimmy suparno ( striker ) 9. aris alfiansyah (striker)

Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Topik Hari Ini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger