Selamat datang di Laman Topik Hari Ini

Tanggul Bengawan Solo Longsor, Warga Lamongan Resah

Sabtu, Maret 26, 20111komentar

Lamongan - Tanggul Bengawan Solo yang longsor ini berada di Desa Bedahan kecamatan Babat lamongan jawa timur. Tanggul mulai longsor sejak bengawan solo yang melintasi wilayah Lamongan di tetapkan sebagai siaga II, dengan ketinggian air mencapai 7,20 pyschal, jum'at malam (25/03/11).

Tanggul longsor sepanjang 150 meter dan hanya menyisakan selebar kurang lebih 1 meter. Wargapun sudah tidak menggunakan jalan tanggul tersebut sebagai sarana transportasi.

Salah seorang warga setempat Aziz Yusron mengatakan, longsornya tanggul diakibatkan naiknya debit bengawan solo serta derasnya aliran bengawan.

sementara, warga yang bermukim di bantaran bengawan solo setempat mulai resah. Pasalnya, jika tanggul jebol akan merendam ratusan permukiman warga.

Sementara itu, tanggul ini merupakan tanggul satu satunya membendung pemukiman warga. Warga hanya berharap kepada pemernitah daerah setempat,agar tanggul segera dibenahi. (ahp)

Share this article :

+ komentar + 1 komentar

Anonim
5 April 2011 pukul 09.22

langganan banjir

Posting Komentar

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Topik Hari Ini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger