Lamongan - Isak tangis menyelimuti keluarga nelayan yang hilang dihantam ombak besar di perairan Laut Jawa saat mencari ikan, Kamis dini hari (13/01/11). Suasana dukapun tak terhindarkan. Pasalnya, Empat nelayan yaitu Andri, Yanto, Jihat dan Munir warga desa Sedayulawas Kecamatan Brondong Lamongan yang dikabarkan hilang, hingga jum'at siang (14/01/11) belum diketemukan.
Ke empat nelayan tersebut hanyut diterjang ombak besar bersama dua rekan lainya yang berhasil selamat tertolong nelayan lain. Dua nelayan selamat yakni Sutikno dan Firman.
Menurut Sutikno, bersama kelima nelayan lain usai mencari ikan diperairan Laut Jawa 30 mil dari bibir pantai, tiba tiba perahu yang ditumpangi diterjang ombak setinggi empat meter.
Ia bersama Firman 19 tahun selama delapan jam hanyut terbawa ombak, berhasil diketemukan nelayan lain yang tak sengaja melintas. Sedangkan empat nelayan lain hingga kini belum Diketemukan.
Usai menceritakan kronologis kejadian, Sutikno tiba tiba tak sadarkan diri. Isak tangis keluarga korbanpun kembali pecah. Diduga, kondisi kedua korban selamat masih dalam kondisi
Labil.
Kholifah, ibu Andri, salah satu korban nelayan hilang berharap putranya dapat diketemukan, baik dalam kedaan hidup ataupun mati.
Cuaca buruk dilaut utara Pulau Jawa Lamongan, sudah terjadi hampir sepekan terakhir. Jingga kini belum ada tanda tanda cuaca membaik. (ahp)
Posting Komentar