LAMONGAN-Puluhan rumah warga di desa Kalen, Warungring, Kadangrejo, Jatirejo, Takeran dan Desa Jatidrojog Kecamatan Kedungpring Lamongan, Sabtu Sore 24/10/09 porak poranda akibat hujan lebat yang di sertai angin puting beliung..
Rata-rata, rumah warga mengalami kerusakan di bagian atap. Bahkan sejumlah rumah rata dengan tanah karena ambruk.
Menurut warga, hujan lebat di sertai angin putting beliung terjadi sekitar hanya sekitar 1 menit. namun, angin yang berputar-putar di sertai petir mampu memporak porandakan perumahan mereka. warga yang ketakutan segera berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri hingga tak ada korban jiwa.
“Anginnya hanya berlangsung kurang lebih 1 menit saja, tapi akibatnya cukup fatal”. Ujar Mahmud, salah seorang warga setempat.
Meski tak mengakibatkan korban jiwa,angin puting beliung yang melanda baru pertama kalinya ini di taksir menyebabkan kerugian hingga ratusan juta rupiah.
Warga pun hanya bisa memungut sisa sisa perabotan rumah yang masih bisa di selamatkan.
Sejauh ini, warga yang rumahnya rata dengan tanah, mengungsi kerumah sanak saudara untuk mengindari kejadian serupa, sambil pula menunggu bantuan pemerintah setempat.(ahp)
Posting Komentar